Kapolda Jambi Tanami Ribuan Pohon di Tahura Senami

    Kapolda Jambi Tanami Ribuan Pohon di Tahura Senami

    JAMBI - Kapolda Jambi Irjen Pol Rusdi Hartono melakukan penanaman dalam rangka gerakan “Penanaman Sepuluh Juta Pohon Bersama Polri, ” di Hutan Tahura Senami Sultan Thaha Syaifuddin di Kelurahan Sridadi, Kecamatan Muara Bulian, Kabupaten Batanghari, Rabu (15/11/2023).

    Kegiatan tersebut merupakan kerjasama antara Polri dengan Kemenko Pembangunan Manusia dan Kebudayaan RI, Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan RI dan Kementerian Pertanian RI secara serentak, diselenggarakan di seluruh Indonesia.

    Kegiatan dihadiri oleh Bupati Batanghari M.Arif Fadhil dan unsur forkopimda, Kapolres Batanghari AKBP Bambang Purwanto beserta Pejabat Utama Polres Batanghari, Camat Muara Bulian, personel Polres Batanghari serta warga masyarakat.

    Kegiatan di lahan Tahura Senami tersebut, dilakukan penanaman 10.000 batang pohon dengan berbagai jenis. Antaranya pohon Mahoni 1.000 batang, jengkol 1.000 batang, pohon Kelor 1.000 batang, Meranti 1.000 batang, Pohon Ketapang 1.000, Tanjung 500 batang, Emini 500 batang, Medang 1.000 batang, Durian 1.000 batang, Matoa 500 batang dan pohon Ketapang Daun Kecil 500 batang.

    "Kegiatan ini sebagai upaya menjaga bumi dari pemanasan global, yang sudah menjadi ancaman nyata di depan mata. Yang perlu diantisipasi bersama, kegiatan penanaman pohon merupakan bentuk kepedulian dan kecintaan bersama, dalam menjaga bumi dari pemanasan global dan perubahan iklim. Apabila kelestarian lingkungan yang ada di bumi tetap terjaga dengan baik. Nantinya akan memberi manfaat bagi kehidupan manusia, " ujar Kapolda Rusdi Hartono. 

    Rusdi Hartono juga mengajak kepada seluruh lapisan masyarakat, untuk berperan serta menjaga bumi dengan melakukan penanaman pohon di sekitar tempat tinggalnya, untuk memperbaiki sumber daya air yang ada.

    "Banyak manfaat yang didapat dengan menanam pohon. Memang manfaatnya tidak bisa dirasakan langsung, namun beberapa tahun ke depan jika pohon tersebut dirawat dengan baik, akan tumbuh besar sehingga kelak dapat memberikan manfaat bagi kehidupan generasi mendatang, " jelas Rusdi. 

    Usai melaksanakan kegiatan penanaman pohon tersebut, dilanjutkan dengan kegiatan Zoom Meeting Penanaman sepuluh juta pohon Pimpinan Menteri Pembangunan Manusia dan Kebudayaan Muhadjir Effendy.(IS/put) 

    polda jambi irjen pol rusdi hartono tahura senami penanaman pohon
    solmi

    solmi

    Artikel Sebelumnya

    Merangin Sabet Stunting Award 2023

    Artikel Berikutnya

    Pembagian Buket Bunga Warnai Syukuran HUT...

    Berita terkait